image1

HELLO I'M ADAM AZKIYA|WELCOME TO MY PERSONAL BLOG|I LOVE TO DO CREATIVE THINGS|ENJOY MY RANDOM FEED! :)

Beneran Ini Talk Show Pertama Gue

Talk Show Pertama Adam Azkiya di MQ FM Bandung

“Yaudah nanti talk shownya barengan sama kamu aja dam.”

      Beberapa saat sehabis briefing gue bersiap masuk ke dalam ruangan on air MQFM setelah sebelumnya di persilahkan oleh sang announcer,  dengan beralas kaos kaki hitam gue mulai melangkah masuk ke dalam, tentunya kaki kanan dulu, cuaca Geger Kalong pada saat itu mendung, bertolak belakang dengan hati gue, yang sedang cerah, kalau lu melihat gue pada waktu itu mungkin simpul senyum gue selalu terjaga, kenapa? Ya karena gue senang bisa mendapatkan kesempatan untuk mengirim suaraku mengudara.



      Gue tidak sendiri pada waktu itu, gue beserta pembicara utama, ahli komunikasi dan parenting, namanya Bu Susan   (di Rancaekek juga rumahnya, jangan abaikan ini info pentingKursinya nyaman, empuk ketika diduduki, warnanya ungu, dan gue tidak mencoba bersandar, membuktikan bahwa gue siap dan antusias untuk on air, sama halnya dengan Bu Susan, duduk dengan santai lalu memakaikan headphone untuk mulai beradaptasi, gue bisa melihat ke luar ruangan dengan leluasa karena salah satu sisi dari ruangan ini di dominasi oleh kaca.
“Sudah siap ya Bunda Susan dan Kang Adam, kita mulai ya.”
     Announcer berbicara halus kepada kami.

     Passion, gue senang sekali melakukannya, gue enjoy dan menikmati setiap suara yang di ucap, sama seperti bagaimana ketika gue membuat banner yang saat ini gue bawa dan berada di samping gue (Gamar bannernya ada di foto yang di atas noh), membiarkan imajinasi berhamburan dan menangkap lagu lagu santai yang diputar saat editing.
Kalau ada yang bertanya,
 “Talk show apa ini dam?”
      Kantor gue mengadakan workshop pada tanggal 14 Desember 2013dan Talk show adalah salah satu strategi marketingnya, dengan cara soft selling, membicarakan ilmu parenting, psikologi dan beberapa tips yang bisa diberikan untuk para pendenger di luar sana. Kami talk show pada tanggal 12 Desember, 2 hari sebelum Workshop.



      Tak terasa 1 jam berlalu, setelah diselingi 15 menit untuk tahapan istirahat, lalu closing
(jadi formal engga sih ceritanya? Padahal rencanya dibikin santai dan sharing pengalaman aja tentang talk show pertama gue, kali aja ada yang mau tahu hehehe *PD*, tapi sharing cerita ini kok jadi kaya cerpen gini ya? Ah peduli ah)
Setelah berfoto bersama lalu bersalaman dan bergegas pulang, pulang lagi ke kantor
Sebelum pulang kami sempatkan dulu sholat di Daarut Tauhid lalu benar benar pulang
Menghabiskan perjalanan dengan melamun, entah apa yang gue lamunkan saat itu yang jelas gue melamun dengan tampan.


      Dulu gue pernah bermimpi untuk bisa merasakan bagaimana sih rasanya talk show itu, gue hanya bisa berdoa sama allah dan mencari-cari peluang untuk itu, semakin kesini semakin lupa akan keinginan gue untuk bisa melakukannya, karena ada prioritas yang lebih penting lagi yang sedang gue usahakan, tapi ternyata Allah maha baik, Allah selalu tau moment paling tepat untuk mengabulkan doaku. 


Gif Adam Azkiya
mungkin Allah juga mengabulkan doa kalian di waktu yang tepat juga, tapi kamu sadar engga tuh? huehehe


      Ketika gue tiba di kantor, gue melihat rekan kerja memegang handphone dan pulpen untuk menuliskan nomor telfon yang masuk,  karena kita membuka pendaftaran dan memberikan quiz untuk pendengar, ternyata yang respon banyak sekali, mencapai 70 orang lebih, WOW
Kemudian terdengar suara tukang bakso melewati kantor, lalu kami semua merayakan kesuksesan talkshow dengan seporsi bakso tanpa penyedap rasa. 



yaudah, gitu aja sih ceritanya, yang jelas gue pada waktu itu pulang dengan perut kenyang


oh iya hari ini jumatan, jangan lupa jumatan!


Best Regards,
Iron Man Signature Adam Azkiya
Freak Nose
Adam Azkiya

Share this:

CONVERSATION

2 comments:

Makasih banyak yang udah mau komen (≧◡≦)